Satpam itu wajib berijazah Gada Pratama
Penulis:Rino Setyo Purnomo (alumni lulusan Diklat Satpam GADA PRATAMA Tingkat Polda Jawa Tengah,di Pusdik Satpam BUJP PT.GARDA TOTAL SECURITY angkatan 45)
Satpam atau SECURITY itu dijaman sekarang semua diwajibkan untuk memiliki ijazah Satpam Gada Pratama. Bagi siapapun orang yang bekerja di instansi manapun dengan berseragam SECURITY atau Satpam tetapi orang yang bersangkutan tidak memiliki ijazah Satpam Gada Pratama ya itu jelas merupakan pelanggaran.Karena Satpam itu ada sekolahnya,jadi jika orang ingin bekerja menjadi Satpam ya tentu harus sekolah Satpam GADA PRATAMA dulu.
Dokumen Foto Rino Setyo Purnomo saat menempuh Diklat Satpam GADA PRATAMA angkatan ke 45 di PUSDIK SATPAM BUJP GARDA TOTAL SECURITY, Klaten Jawa Tengah.
Jadi, siapapun oknum SECURITY ataupun Satpam yang bekerja di instansi manapun yang berseragam SECURITY/Satpam tetapi belum pernah mengenyam pendidikan (Sekolah) Satpam,maka orang/oknum yang bersangkutan telah melanggar hukum.Karena ada Undang-undang yang mengatur tentang profesi Satpam.
Orang yang berseragam Satpam/SECURITY tetapi tidak berijazah Satpam GADA PRATAMA,ya itu merupakan Satpam/Security gadungan (ilegal/tidak sah secara hukum), dan menjadi pelaku Security gadungan/palsu jelas merupakan penyalahgunaan wewenang/profesi yang ini merupakan perbuatan melanggar hukum yang pelakunya bisa dijerat dengan hukum pidana.Jadi, sebagai warga negara Indonesia yang baik selayaknya kita sadar akan peraturan hukum dan mematuhi peraturan hukum yang berlaku di Indonesia ini.
Komentar
Posting Komentar